Furniture dari karton, kreatif dan menarik

Posted on

tips interior dari the EdGe

Dalam era globalisasi, para desainer mulai menciptakan perabotan yang “hijau”, ramah lingkungan, dan berkelanjutan. Mereka menggunakan bahan-bahan daur ulang untuk menciptakan kreasinya.

Salah satu bahan baku pembuat perabotan ramah lingkungan tersebut adalah kertas karton. Salah satu perusahaan asal Australia bernama Karton telah mengeksplorasi berbagai kemungkinan pembuatan furnitur dari bahan sesederhana kertas karton.

Tentunya, dengan bahan baku yang cenderung sederhana dan murah ini Anda bisa memiliki berbagai macam perabotan. Namun, beberapa produk terbuat dari karton juga merupakan produk seni dengan harga mahal.

Salah satu produk Karton yang sederhana adalah kursi segienam bernama Hex Stool. Dalam hitungan detik, Anda dapat merangkai kursi ini.

Namun, jika Hex Stool terlalu sederhana bagi Anda, cobalah tengok Kursi Bravais dari Lazerian. Kursi yang terinspirasi oleh bentuk-bentuk alami ini jauh lebih rumit dari sekedar kursi segienam.

Selain Bravais, Sofa Radiolarian juga tidak main-main. Sofa tersebut dibuat dari 2000 komponen yang dipotong dan dilem secara manual. Sayangnya, karena kerumitan pengerjaan sofa tersebut, harganya bisa mencapai Rp 193,2 juta.

Selain kursi, kertas karton juga dapat dibuat menjadi meja, lemari, dan bahkan tempat tidur. Tempat tidur, lemari, dan meja di sisi tempat tidur buatan Karton ini merupakan satu set lengkap perlengkapan tidur bernama The Paperpedic. Barang-barang ini dapat Anda rangkai dalam hitungan menit.

Uniknya, tempat tidur ini tidak hanya mampu menopang Anda, namun juga memiliki tempat penyimpanan di bawah tempat tidur. Selain itu, tempat tidur yang lebih sederhana juga tersedia. Sebuah kursi ramah lingkungan buatan DesignGroup5 dapat “bertransformasi” menjadi sebuah tempat tidur.

Berbagai perabotan dari kertas karton ini cenderung mudah Anda lipat, bawa, dan gunakan dalam keadaan-keadaan mendesak. Tertarik?

Jika anda membutuhkan jasa the EdGe, silahkan hubungi :

  • HOTLINE

    Telp :
    +6231 – 6012 – 3188 ;
    +6231 – 8191 – 3900 ;

  • Pin BB : 30FBE15D

  • Email :

  • info@belisewarumah.com