Indahnya Kalau di Surabaya Juga Seperti Ini Pengolahan Air dan Limbah Tinjanya

Posted on

Indahnya Kalau di Surabaya Juga Seperti Ini Pengolahan Air dan Limbah Tinjanya - BeliSewaRumah

Pengolahan air dan limbah tinja yang dioperasikan oleh PDAM Tirtanadi, Medan, Sumatera Utara merupakan proyek yang indah jika diterapkan di Surabaya.

Instalasi Pengolahan Limbah Tinja (IPLT) ini merupakan proyek dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Tinja yang dikumpulkan dari rumah-rumah masyarakat diambil dengan truk tanki. Setelah itu dibawa ke IPLT.

Penyedotan limbah tinja dilakukan 2 tahun sekali dengan biaya Rp15.000. Hebatnya lagi, biaya pengolahan limbah tinja dihitung dengan dibagi per bulan ke rekening air.  Jadi biaya ini tidak akan terasa.

Hasil pengolahan limbah tinja akan dipakai menjadi pupuk.

Betapa indah jika di Surabaya juga ada IPLT semacam ini. Warga kota Pahlawan tidak perlu lagi menggunakan jasa sedot WC. Layanan pengolahan limbah tinja sudah langsung jadi satu dengan layanan pengadaan air oleh PDAM.

Hasil pengolahan bisa dipakai sebagai pupuk untuk memperindah taman-taman kota.

Lingkungan semakin asri. Rumah lebih sehat.

Bagaimana menurut Anda?

 

 

Disadur dari Kompas Properti.